Sabtu, 20 April 24

Busyro: Korupsi Bisa Tenggelamkan Negara Ini

Busyro: Korupsi Bisa Tenggelamkan Negara Ini

Jakarta – Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas mengumpamakan korupsi itu seperti penyakit kangker, jika tidak segera ditangani secara sistemik maka bukan tidak mungkin korupsi akan merontokkan negara. Karena Itu Buysro berharap semangat pemberantasan korupsi harus menjadi kewajiban setiap warga negara.

“Ibarat kangker yang dashyat dan bisa merontokkan negara dan itu bisa terjadi tenggelam negara ini,” ujar Busyro di kantor Kementerian Hukum dan HAM, Jakarta, Kamis (9/10/2014). Busyro tengah mengikuti test wawancara calon pimpinan KPK oleh Pansel.

Busyro menilai, tingkat korupsi saat ini sudah menjadi bagian dari kejahatan terorganizing yang nyata. Menurutnya, KPK harus didukung dari segala bentuk pelemahan supaya lembaga anti rasuah ini tetap berdiri kokoh dalam mengawal salah satu agenda reformasi tersebut.

Mantan Ketua Komisi Yudisial itu menggalang kekuatan masyatakat sipil dan peggiat anti korupsi untuk bersama-sama menjaga KPK dari upaya pelemahan yang dilakukan oleh pihak-pihak yang tidak setuju negara bebas dari korupsi. Pengujian terhadap kewenangan dalam menangani kasus TPPU sebagai salah satu bukti adanya pelemahan tersebut.

“Itu bagian-bagian yang menujukkan bahwa masih ada kekuatan-kekuatan tertentu yang menginginkan negara ini bebas dikorupsi. Salah satu jalannya yaitu pangkas KPK, karena KPK independennya teruji selama ini,” tutur Busyro.

Massa tugas Busyro sebagai komisioner KPK akan segera berakhir. Hari ini, dia bersama beberapa calon pimpinan KPK lainnya mengikuti test wawancara oleh panitia seleksi. Karena Busyro memutuskan untuk kembali mencalonkan diri sebagai pimpinan KPK. (Has)

 

Related posts