Gia
Jakarta- PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) meluncurkan Business Card. Kartu ini dikatakan Product Management Head Consumer Banking, Sony Wahyubrata dapat dinimkati para nasabah tabungan premium FlexiMax Danamon yang juga merupakan wirausaha.
“Hadirnya Business Card untuk menjawab keinginan para wirausahawan dan pengusaha yang telah kami survei bahwa mereka membutuhkan dana tunai siap pakai yang sewaktu-waktu dapat digunakan untuk mendukung bisnisnya,” kata Direktur Consumer Banking Danamon, Michellina Triwardhany saat Launching Business Card di Hotel Intercontinental Midplaza (27/5).
Kartu kredit Business Card ujar Michelina memberikan kemudahan akses kebutuhan akan dana tunai atau dana siap pakai yang sewaktu-waktu dibutuhkan serta kelebihan lainnya seperti batas pinjaman yang sebesar hingga Rp500 juta.
“Pinjaman tersebut juga bebas iuran tahunan, penarikan tunai (cash advance) di cabang sampai 60 persen limit Business card dan diberi periode pembayaran hingga 51 hari,” imbuhnya.
Michelina menggarisbawahi dana cepat dan mudah ini dapat menjamin usaha mereka tetap berjalan dengan lancar dan bertumbuh. “Ini karena peran mereka sebagai tulang punggung perekonomian indonesia dalam menciptakan lapangan pekerjaan bagi banyak orang,” katanya.
Selain nasabah premium Fleximax, Business Card juga bisa dinikmati nasabah terpilih dari segmen nasabah prioritas Danamon (Privilege), dan nasabah Usaha Kecil Menengah (UKM) Danamon agar bisa merasakan manfaat dan keuntungannya serta makin berkembang usahanya.
“Business Card akan melengkapi fitur-fitur yang sebelumnya sudah ada pada tabungan Premium FlexiMax menjadi sembilan fitur,” pungkasnya.
Adapun tabungan premium ini memberikan delapan fitur unggulan, yakni gratis transfer kliring LLG, gratis biaya pinjaman, gratis tarik tunai di luar negeri, bunga tinggi hingga 5%, hadiah fantastis, gratis akses executive airport lounge, gratis laporan harian melalui faks dan bebas anter di cabang.