Sabtu, 20 April 24

Hariyadi: Keterlambatan Lion Air Sudah Parah

Hariyadi: Keterlambatan Lion Air Sudah Parah

Jakarta, Obsessionnews – Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo), Hariyadi Sukamdani memandang keterlambatan (delay) maskapai penerbangan Lion Air yang mencapai berhari – hari sudah masuk dalam katagori parah.

Pernyataan tersebut disampaikan dia kepada wartawan usai menemui Menteri Keuangan (Menkeu) Bambang Brodjonegoro di kantor Kemenkeu, Jakarta, Jumat (20/2/2015).

Meski mengaku tidak mengetahui persis apa yang terjadi di maskapai berlambang singa itu, ia memandang delay dengan rentang waktu yang tidak wajar itu kemungkinan besar terjadi karena ada kesalahan dalam manajemen internalnya.

“Kalau delay sampai berhari-hari itu sudah parah. Saya rasa karena manajemen internal Lion Air. Saya tidak tahu apa yang terjadi di sana,” ujar dia.

Lebih lanjut ia memandang bahwa dampak dari delay itu akan memunculkan efek domino yang akan menyusahkan pengaturan penerbangan selanjutnya. Alasannya, saat ini maskapai penerbangan tengah berada pada musim ramai atau high season penerbangan domestik.

“Ini bukan perkara gampang untuk mengatur kembali. Sekarang kan sedang high season, itu menjadi lebih rumit lagi. Kalau low season mungkin akan gampang menormalkan kembali,” ujar dia.

Bahkan Hariyadi sendiri mengaku bahwa dalam waktu dekat ini tidak akan bepergihan dengan maskapai tersebut untuk perjalanan domestiknya. “Saya mau ke Yogya besok pagi, tapi melihat kondisi ini saya bilang ke staf saya jangan pakai Lion Air. Dari pada besok tidak jadi berangkat malah repot,” tutur dia.

Meski demikian, ia mengaku tidak setuju denga wacana penutupan maskapai tersebut mengingat banyaknya orang yang bekerja disana. “Ya janganlah, kan kasihan pekerjanya banyak,” tambah dia. (Kukuh Budiman)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.