Kamis, 25 April 24

Bareskrim Panggil Semua yang Terkait Kasus Dana CSR Pertamina

Bareskrim Panggil Semua yang Terkait Kasus Dana CSR Pertamina

Jakarta, Obsessionnews – Pemeriksan kasus dugaan korupsi dana Corporate Social Responsibility (CSR) Pertamina dalam program penanaman 100 juta pohon yang dilakukan oleh Bareskrim Mabes Polri masih terus bergulir. Bahkan Bareskrim akan memeriksa siapa saja yang terkait dalam kasus tersebut.

Kasubdit Money Laundering Direktorat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Kombes Golkar Pangarso memastikan, akan memanggil semua pihak yang diduga terlibat kasus tersebut.

“Pelaksana proyek, perencana proyek, semua yang berkaitan,” ujar Golkar di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (10/9/2015)

Golkar pun menjelaskan, Proses pemeriksaan atas kasus itu bertahap. “Mulai dari bawah ke atas. Kalau semua (saksi) sudah (diperiksa), barulah kami periksa tersangka (NN),” katanya.

Selain itu, Golkar juga mengaku sebanyak 16 orang sukarelawan yang turut serta dalam program penanaman 100 juta pohon itu telah diperiksa penyidik Bareskrim Polri sebagai saksi. “16 orang sukarelawan sudah diperiksa,” ungkapnya.

Dalam kasus ini, Bareskrim sudah menetapkan seorang tersangka yakni Direktur Eksekutif Pertamina Foundation periode 2011 – 2014 berinisial NN, yang juga mantan kandidat capim KPK. (Purnomo)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.