Jumat, 19 April 24

Banjir Melanda Pantura, Ganjar Siapkan Miliaran Rupiah

Banjir Melanda Pantura, Ganjar Siapkan Miliaran Rupiah

Semarang, Obsessionnews – Guna menangani banjir rob yang kian melebar di wilayah Pantai Utara Jawa (Pantura), Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo telah mengambil sejumlah langkah diantaranya mengucurkan dana tak terduga hingga miliaran rupiah.

Alokasi dana tambahan ini akan diberikan ke beberapa kabupaten/ kota apabila kepala daerah yang bersangkutan menetapkan status tangga[ darurat bencana.

“Kita sementara punya dana tak terduga yang siap dikucurkan kapan saja. Nah, kalau yang anggaran darurat bisa disesuaikan dengan kebijakan tiap daerah,” kata Ganjar, Kamis sore (9/6/2016).

Ia meminta agar tiap daerah yang kebanjiran supaya mengatasi terlebih dahulu banjir yang melanda sambil menunggu pemerintah provinsi menyelesaikan kajian bencana rob.

“Kita turunkan karung dulu, tanggulnya dinaikkan,” bebernya.

Data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jateng menyebutkan banjir rob terjadi di wilayah Kabupaten Cilacap, Pekalongan, Purworejo, Wonogiri termasuk juga Semarang. Menurut Ganjar, daerah-daerah tersebut masih bisa menyelesaikan banjir tanpa campur tangan Pemprov.

“Sampai hari ini masih oke tertangani, karena BPBD-nya turun semua. Kalau sudah tidak sanggup, butuh dukungan lebih banyak, baru kita turunkan tim Provinsi,” terangnya. (ihy)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.