Jumat, 26 April 24

Akbar Tanjung: Komitmen Ridwan Hisjam Terhadap Golkar Tak Perlu Diragukan

Akbar Tanjung: Komitmen Ridwan Hisjam Terhadap Golkar Tak Perlu Diragukan
* Peluncuran buku Paradigma Baru Partai Golkar karya Ridwan Hisjam. (Foto: Sutanto / OMG)

Jakarta, Obsessionnews.com – Politisi senior Partai Golkar Akbar Tanjung melihat sosok Ridwan Hisjam sebagai politisi yang punya loyalitas tinggi terhadap partainya. Hal ini terbukti sejak awal bergabung Ridwan selalu setia menjadi kader Golkar. Bahkan di antara para kader yang lain, dia termasuk kader terlama yang sudah berkiprah di Golkar.

“Ridwan ini kader yang sudah lama ada di Golkar, sejak sebelum reformasi sampai sekarang dia masih setia di Golkar,” ujar Akbar saat peluncuran buku karya Ridwan Hisjam tentang Reformasi Paradigma Baru Partai Golkar di Kempinski Hotel, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Menurut Akbar, karya buku yang ditulis Ridwan ini sekaligus menjadi bukti kecintaannya terhadap Golkar. Ia menilai, buku itu merupakan kegelisahan dirinya terhadap Golkar saat ini, dan melalui buku itu, ia ingin membawa sebuah paradigma pemikiran baru tentang strategi memajukan Golkar sesuai dengan konteks saat ini.

“Buku ini bagus, karena Ridwan mencoba menterjemahkan pikiran-pikiranya tentang kebutuhan dasar yang harus dilakukan Golkar ke depan agar bisa bangkit menjadi partai yang bukan hanya disenanangi orang tua tapi juga kalangan anak muda atau milenial,” tuturnya.

Dengan buku ini pula, Akbar menilai komitmen Ridwan terhadap Golkar tidak perlu diragukan lagi. Ia juga paham bahwa Ridwan pernah memimpin Golkar di masa-masa sulit saat Reformasi sebagai Ketua DPD Golkar Jawa Timur. Meski kantor Golkar di Jatim saat itu dibakar, tapi suara Golkar di Jatim tetap tinggi.

“Kita berharap semangat untuk memajukan Golkar juga ada dalam diri semua kader. Golkar ini rumah kita bersama, tempat di mana kita bisa menyalurkan aspirasi masyarakat melalui parpol yang kita cintai,” jelasnya.

Sebagai orang yang dituakan di Golkar yang sudah mengikuti sekian banyak dinamika partai ini dari zaman Orde Baru sampai saat ini, Akbar juga tentu tidak ingin Golkar terus mengalami penurunan suara di setiap Pemilu. Bahkan ia khawatir bisa tersalip dari partai-partai baru. Karenanya dia ingin semua kader bersatu untuk memajukan Golkar. (Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.