Sabtu, 20 April 24

PDI-P Pilih Nurdin Abdullah Cagub Sulsel 2018

PDI-P Pilih Nurdin Abdullah Cagub Sulsel 2018
* Bupati Bantaeng Nurdin Abdullah. (Foto: Sutanto/Obsession Media Group)

Jakarta, Obsessionnews.com – Nurdin Abdullah merupakan bupati yang fenomenal. Dipercaya memimpin Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada 2008, Nurdin  dalam waktu relatif singkat berhasil mengantarkan daerah itu menjadi maju.

Karakter kepemimpinan Nurdin berbeda dengan kebanyakan kepala daerah lainnya. Sejak menduduki kursi Bupati Bantaeng ia ‘nekad’ mengubah manajemen pemerintahannya dari yang birokratis menjadi ala corporate yang lebih melayani, ramah, mudah, murah dan tidak berbelit-belit. Walhasil, kurang lebih 190.000 warga Bantaeng merasakan perubahan yang luar biasa di era kepemimpinannya. Ratusan penghargaan dari dalam dan luar negeri adalah bukti sukses kepemimpinannya.

Karena dinilai berhasil memajukan Bantaeng selama lima tahun kepemimpinannya (2008-2013), berbagai elemen masyarakat mendorongnya untuk maju kembali sebagai calon bupati pada Pilkada Bantaeng 2013. Dan di Pilkada 2013 Nurdin kembali terpilih sebagai bupati untuk periode 2013-2018.

Dalam  masa sembilan tahun memimpin Bantaeng Nurdin bekerja keras membangun daerah yang membuat warganya bangga. Survei yang dilakukan lembaga survei tingkat kepuasan masyarakat atas kepemimpinan Nurdin mencapai 98%.

Rakyat mengakui, perubahan yang paling mendasar adalah kehidupan sosial ekonomi masyarakat makin meningkat dari waktu ke waktu serta penataan infrastruktur dan tata kota Bantaeng yang semakin baik.

Kalau dulu Bantaeng dikategorikan sebagai kabupaten ‘miskin’ dengan pendapatan per kapita masyarakat relatif rendah dibanding dengan kabupaten lain di Sulawesi Selatan. Tapi di bawah kepemimpinan Nurdin, pendapatan per kapita warga Bantaeng meningkat, industrialisasi terhadap hasil-hasil holtikultura berkembang, stimulus pendanaan terhadap desa-desa untuk meningkatkan pendapatan petani juga makin meningkat, dan masih banyak indikator lainnya. Itu tak lepas dari banyaknya investor asing yang menanamkan modalnya di Bantaeng.

Hasil suvei yang dilakukan oleh sejumlah lembaga survei menyebutkan Nurdin salah satu calon gubernur (cagub) Sulsel yang potensial pada Pilkada 2018. Dalam Pilkada tahun depan itu Nurdin memilih seorang profesiional muda, Andi Sudirman Sulaiman, sebagai pasangannya.

PDI-P memiih duet Nurdin-Andi untuk berlaga di Pilkada Sulsel 2018. Pengumuman itu disampaikan langsung oleh Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri di Kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Minggu (15/10/2017) siang.

“Yang pertama, adalah Bapak Nurdin Abdullah dan wakilnya adalah anak muda, Andi Sudirman Sulaiman,” ujar Megawati yang disambut sorak sorai para pengurus partai yang hadir. (arh)

Baca Juga:

Bupati Bantaeng, Sulawesi Selatan M. Nurdin Abdullah

98% Masyarakat Puas Atas Kepemimpinan Bupati Nurdin Abdullah

Obsession Awards Memotivasi Nurdin Abdullah Tingkatkan Kinerja

Bupati Bantaeng M. Nurdin Abdullah, ‘Rising Star’ dari Timur

 

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.