Jumat, 19 April 24

Menkop Berharap Target KUR 2017 Tercapai

Menkop Berharap Target KUR 2017 Tercapai
* Menteri Koperasi dan UKM AAGN Puspayoga mengunjungi Teras BRI Digital di Pasar Beringharjo, Yogyakarta.

Yogyakarta, Obsessionnews.com – Menteri Koperasi dan UKM AAGN Puspayoga mengakui bahwa dirinya terus berkeliling memantau secara langsung penyerapan Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang dilakukan perbankan penyalur KUR, di seluruh Indonesia.

“Saya berharap penyaluran KUR tahun 2017 sebesar Rp 100 triliun bisa terealisasi dengan baik,” kata Puspayoga, saat mengunjungi Teras BRI Digital di Pasar Beringharjo, Yogyakarta, Sabtu (7/10/2017).

Dalam kesempatan itu, Menkop dan UKM juga berharap di sisa akhir tahun 2017 ini Bank bisa mengefektifkan strategi penyaluran KUR agar mencapai target yang sudah dicanangkan.

“Karena, setelah itu, kita harus sudah bersiap-siap lagi untuk penyaluran KUR tahun depan,” tandas Puspayoga.

Sementara itu, seorang pedagang pakaian bernama Sofyan mengungkapkan, dirinya mengajukan KUR Rp 25 juta untuk mengembangkan usahanya dengan cicilan Rp 1,2 juta perbulan selama dua tahun.

“Berkat KUR, usaha saya sekarang bisa berkembang, hingga bisa mengirim barang hingga ke NTT dan Bali. Setelah lunas, saya pasti ambil KUR lagi untuk lebih mengembangkan pasar. Sekarang, peningkatan keuntungan usaha saya sudah mencapai 20 persen,” kata Sofyan.

Selain Teras BRI Digital Pasar Beringharjo, Menkop dan UKM Puspayoga juga mengunjungi Baitul Mal wat Tamwil (BMT) Beringharjo, yang pernah menerima dana bergulir dari LPDB KUMKM sebesar Rp 1 miliar (2006) dan Rp 8 miliar (2014).

“Kita akan terus perbaiki mekanisme penyaluran dana bergulir secara profesional dan transparan. Dan jangan sampai penyaluran dana bergulir dikaitkan dengan kegiatan politik praktis,” tegas Puspayoga. (Has)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.