Rabu, 17 April 24

FEB UI Raih Predikat Sekolah Bisnis Terbaik di Indonesia

FEB UI Raih Predikat Sekolah Bisnis Terbaik di Indonesia

Depok, Obsessionnews.com  The Eduniversal Best Business School Ranking memberikan penghargaan kepada Universitas Indonesia (UI) yang memiliki Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB) sebagai Sekolah Bisnis terbaik di Indonesia, tak hanya itu FEB UI juga meraih peringkat ke-39 dari 150 Sekolah Bisnis Terbaik di Asia.
Dekan FEB UI Prof Ari Kuncoro SE MA PhD menyampaikan dalam tahapan Dean’s Vote yang dilakukan oleh The Eduniversal, FEB UI berhasil meraih dukungan sebanyak 144% dan angka tersebut meningkat dimana dua tahun lalu (2014) meraih dukungan sebesar 116%.

“Kami bangga atas pencapaian ini karena Sekolah Bisnis di Indonesia dapat diperhitungkan di kancah internasional khususnya di tingkat Asia. Kami berharap prestasi ini mampu meningkatkan akreditasi dan reputasi FEB UI di kancah internasional dan terus mendorong FEB UI sebagai lokomotif lembaga Pendidikan Tinggi yang menghasilkan SDM unggul dalam bidang pembelajaran dan riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi yang mampu berkontribusi terhadap pembangunan bangsa,” ungkapnya melalui keterangan tertulis yang diterima Obsessionnews.com, Rabu (11/1/2017) siang.

Sebelumnya, The Eduniversal melakukan pemeringkatan terhadap 1.000 sekolah bisnis yang tersebar di 154 negara pada sembilan zona geografis, yaitu Afrika, Amerika Latin, Amerika Utara, Asia Tengah, Asia Timur Jauh, Eropa Barat, Eropa Timur, Eurasia dan Timur Tengah, serta Oseania.

Proses tersebut berlangsung selama tiga tahap, yakni Pemilihan sekolah bisnis berdasarkan negara atas Kriteria Kuantitatif dan Kriteria Kualitatif, tahap kedua yaitu Klasifikasi Peringkat sekolah bisnis berdasarkan “Palmes of Excellence” dengan Kriteria Internasionalisasi dan terakhir adalah Pemungutan Suara Dekan dari berbagai sekolah bisnis (Dean’s Vote).

Saat ini FEB UI telah ikut serta dalam jaringan akreditasi internasional seperti AACSB (The Association to Advance Collegiate Schools of Business), AUN (ASEAN University Network) dan ABEST21 (The Alliance on Business Education and Scholarship for Tomorrow). Selain itu FEB UI juga aktif di dalam jaringan institusi pendidikan tingkat internasional seperti AAPBS (Association of Asia-Pacific Business Schools), GNAM (Global Network for Advanced Management) yang dimotori oleh Yale University di Amerika serta AUN dan tergabung ke dalam kolaborasi pendidikan bilateral dengan berbagai negara seperti Melbourne Business School dan Groningen University. (Aprilia Rahapit/UI)

 

 

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.