Sabtu, 20 April 24

Puncak Arus Balik Mudik Situasi Tol Dalam Kota Masih Normal

Puncak Arus Balik Mudik Situasi Tol Dalam Kota Masih Normal
* Situasi tol dalam kota. (foto: medcom.id)

Jakarta, Obsessionnews.com – Polda Metro Jaya (PMJ) memprediksikan puncak arus balik mudik Lebaran 2018 yang masuk ke dalam kota Jakarta terjadi hari ini, Rabu (20/6/2018).

Hal tersebut terlihat berdasarkan pantauan di lapangan, situasi jalan tol dalam kota masih dalam kondisi normal.

“Sehingga belum ada rencana penutupan pintu masuk tol dalam kota ya. Masih normal situasi, jalan masih lancar yang dari arah Bekasi,” ujar Dirlantas PMJ Komisaris Besar Polisi Yusuf saat dihubungi wartawan.

Untuk mengantisipasi kemacetan tol dalam kota, aparat kepolisian sudah berjaga di setiap pintu masuk tol.

Polda Metro juga akan berkoordinasi dengan Polda Jawa Barat jika terjadi peningkatan volume kendaraan dari arah Bekasi maupun Cikarang. (Poy)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.